Monday, January 21, 2013
Reseller Pakaian Dan Assesories
Fashion. Siapa yang tidak ingin tampil fashionable and modis selalu. Tentunya menyenangkan bagi yang melihat dan membuat percaya diri bagi pemakainya. Apakah untuk modis harus mahal ? Nggak juga sebenarnya. Asal kita pandai mix and match sebenarnya tampil keren itu bisa murah.
Seiring dengan perkembangan jaman, mode pakaian selalu penuh warna dan dinamis. Selalu ada kejutan dan membuat penasaran trend apa yang sedang in. Bahkan, model pakaian jaman dulu, bisa jadi ngetrend lagi sekarang. Jadi, simpan baik-baik pakaian bagus anda. Siapa tahu 10 tahun lagi mode berulang dan bisa diturunkan ke anak cucu. Hehe..
Bicara soal fashion emang gak ada matinya. Namun, jika selama ini kita hanya berperan sebagai konsumen yang bisanya membeli, bagaimana jika kita mencoba peruntungan sebagai pelaku bisnis fashion ini. But how ? Tenang, ada kemauan, akan ada jalan terbentang.
Fakta membuktikan, bisnis online fashion saat ini berkembang sangat pesat. Hal ini memudahkan bagi trendsetter yang tinggal di daerah. Ketika ada uang, tapi penyedia baju yang update saat ini tidak tersedia di daerah, maka satu-satunya pilihan adalah dengan membeli lewat online. Tentunya harus dipilih yang benar-benar profesional, yang menyediakan layanan pengiriman barang, dan tak jarang pula yang memberi servis gratis ongkos kirim sampai tujuan. Cara pembayaran pun beragam termasuk bisa dicicil dengan kartu kredit. Gampang kan ? Bisakah kita jadi pelaku bisnis seperti itu ? Yang pasti memang tidak mudah untuk membangun kepercayaan pembeli secara online.
Yang utama untuk melakukan hal ini adalah mencari produsen pakaian dengan harga grosir dan kualitas baik. Kategori pakaian juga bisa kita pilih segmen pasarnya untuk remaja, ibu-ibu muda, anak-anak atau kaum lelaki. Bentuk kerjasama dengan produsen bisa beragam apakah berupa konsinyasi ( terputus ), titip jual atau by order saja. Kalau by order, kita tidak perlu repot-repot harus punya stock barang. Begitu ada yang minat langsung kita ambilkan barangnya. Yang penting, kita harus aktif menawarkan kepada calon pembeli.
Jika secara online, biasanya kita upload foto-foto pakaian yang akan kita jual di website yang kita buat semenarik mungkin. Perlu juga diberi keterangan berapa harganya, ukuran yang tersedia, warna yang ada dan lain sebagainya yang memudahkan calon pembeli yakin barang itu bagus untuk dibeli. Dapat pula kita tambahkan assesorisnya yang pas sebagai pelengkap. Lumayan lho, biasanya bisnis seperti ini untungnya bisa 100 persen. Wow..
Asal jangan lupa, dalam berbisnis, tidak melulu keuntungan yang harus dikejar. Kita harus benar-benar memahami keinginan konsumen. Jangan sampai salah persepsi yang menyebabkan pelanggan kecewa. Kepuasan pelanggan menjadi yang utama. Tentunya kita berharap bisnis ini bisa berjalan seterusnya, sehingga layanan yang kita berikan adalah yang terbaik. Jaga pelayanan, jaga kualitas dan profesionalisme. Dengan begitu, kepercayaan konsumen akan mudah kita raih.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
terimakasih infonya mimin :)
ReplyDeleteinfo juga nih semoga bermanfaat
=> www.kiostiket.com